SEKILAS INFO
  • 2 tahun yang lalu / Penerimaan Peserta Didik Baru
  • 3 tahun yang lalu / Selamat Datang di Website Resmi Pondok Pesantren Fadhlul Fadhlan
WAKTU :

Sejumlah Dosen BPI UIN Walisongo Lakukan Kajian Implementasi Model Layanan Konseling Komprehensif Berbasis Pesantren Kepada Para Santri di Pondok Pesantren Fadhlul Fadhlan

Terbit 20 Agustus 2023 | Oleh : Admin | Kategori : Berita
Sejumlah Dosen BPI UIN Walisongo Lakukan Kajian Implementasi Model Layanan Konseling Komprehensif Berbasis Pesantren Kepada Para Santri di Pondok Pesantren Fadhlul Fadhlan

Pondok Pesantren Fadhlul Fadhlan telah melaksanakan kajian ilmiah mengenai “Implementasi Model Layanan Bimbingan Konseling Komprehensif Berbasis Pesantren” yang dilakukan oleh Dosen BPI (Bimbingan Penyuluhan Islam) UIN Walisongo Semarang kepada para santri. Kajian dilaksanakan pada Ahad, 20 Agustus 2023 pukul 10.00 WIB. Tujuan dari kegiatan ini adalah upaya untuk membantu para santri agar dapat memahami diri dan lingkungannya dalam mengatasi problematika yang dihadapi. Kegiatan ini dihadiri oleh Pengasuh Pondok Pesantren Fadhlul Fadhlan, sejumlah Dosen BPI UIN Walisongo, dan para santri.

Setelah pembukaan, acara dilanjutkan dengan pembacaan ayat-ayat suci Al-quran, kemudian langsung pengarahan oleh Pengasuh Pondok Pesantren Fadhlul Fadhlan, DR KH. Fadlolan Musyaffa’ Lc., MA.,

Acara kemudian dilanjutkan dengan pembukaan forum grup diskusi dengan penyampaian materi oleh Dosen BPI UIN Walisongo. Dalam acara diskusi, dibagi menjadi 2 sesi. Sesi pertama yaitu penyampaian materi secara umum yang disampaikan oleh Bapak Komarudin sebagai TIM PKM BPI UIN Walisongo Semarang. Dalam penyampaian materi, Beliau menyampaikan tentang pengertian konseling secara umum, peer konseling yaitu konseling sebaya, dan konseling komprehensif yaitu konseling yang dilakukan secara menyeluruh kepada anak-anak, remaja, dan dewasa. Selanjutnya sesi kedua adalah sesi inti dari forum grup diskusi yang disampaikan oleh Dra. Maryatul Kibtyah, M.Pd sebagai Kajur BPI UIN Walisongo. Dalam sesi inti, dibentuk beberapa kelompok untuk menganalisis dan praktek mengatasi masalah tentang problematika yang dialami oleh santri dalam memahami diri dan lingkungannya.

Semoga dengan adanya forum grup diskusi mengenai layanan bimbingan konseling yang dilakukan oleh Dosen BPI UIN Walisongo,para santri Pondok Pesantren Fadhlul Fadhlan dapat mengatasi masalahnya baik secara pribadi maupun sesama, serta dapat menjadi santri yang mandiri dan berkembang. Aamiin Allahumma Aamiin.

SebelumnyaRangkuman Ngaji Bulughul Maram Oleh : DR KH. Fadlolan Musyaffa' Lc., MA. Ahad, 20 Agustus 2023 SesudahnyaNasihat Syekh al-Imam al-Ajal Qiwamuddin Hammad bin Ibrahim kepada orang yang mencari ilmu

Berita Lainnya

0 Komentar

Lainnya